Saturday, 18 November 2017

Puisi Persahabatan 4 Bait Terbaik

Puisi Persahabatan 4 Bait - Puisi yang indah pasti harus mempunyai karakter-karakter tersendiri, kurang lebih seperti itu jika kita ingin membuat puisi yang indah dan tersusun rapi. Pada kesempatan kali ini saya akan menuliskan contoh puisi bertema puisi persahabatan dalam 4 bait, pasti akan lebih indah bukan kalau kita menuliskannya dalam bait-bait panjang maupun pendek. 

Hmm.. Oleh karenanya, untuk persembahan persahabatan-persahabatan sejati pada kesempatan ini saya tuliskan beberapa puisi persahabatan 4 bait untuk sahabat. Pasti sudah penasaran bukan seperti apa sih puisi persahabatannya, baiklah langsung saja sahabat bisa membacanya di bawah ini. Selamat membaca..



Puisi Persahabatan 4 Bait


Bersamamu Sahabat

Bersamamu sahabat, kebersamaanmu
Perkenankan aku berkuyup-kuyup jalani kisah kita
Menemui bintang-bintang memijar terang
Pancarkan sinar kemuliaan

Menghayati kedalaman makna persahabatan
Hati takkan bosan menempuh perjalanan
Sebab selalu ada makna di dalamnya
Bisa dihadirkan pada wajah semesta

Bersama sahabat-sahabat
Hati menjadi tenteram bahagia
Tulus suci menyemai persaudaraan dan amal
Terjemahan segala kerinduan makna keberadaan

Bersama sahabat-sahabat
Biarlah selalu menjadi sahabat hatiku
Mengalir bersama damba jiwa insan
Hingga suatu saat nanti kita tersenyum dengan indah


puisi persahabatan 4 bait


Sahabat Terbukalah

Sahabat hendaknya selalu terbuka
Menerima kehadiran kita
Cahaya-cahaya kebenaran mencerahkan
Kebersamaan ini, meluruskan perjalanan

Terbukalah dan jangan sampai
Kelewat memanja nafsu, terlalu mencintai
Dunia fana yang mengasyikan ini
Hal-hal yang menghanyutkan

Hati suci pun kan terbelenggu
Kehilangan kemerdekaannya
Untuk mencapai kesejatiannya
Maka berjalan luruslah sahabat

Agar kelak kita bisa berjalan bersama
Agar kelak kita bisa meraih cita
Untuk esok yang lebih bermakna
Ya.. Untuk esok yang lebih bermakna


Jangan Ada Pisau Penghianatan

Sahabat, janganlah ada diantara kita
Pisau penghianatan menikam tajam
Yang merajam racun dosa
Menjadikan hati kelam

Maka selalu dibutuhkan pengertian
Pencuci dan pembasuh noda-noda
Ialah pengertian yang tulus akan persahabatan
Persahabatan yang sebenar-benarnya

Sahabat, marilah kita meninggalkan
Amarah dan dendam yang ada di hati
Bangkitlah untuk menatap hidup penuh arti
Meniti jalan terang benderang

Sahabat.. Maaf jika aku pernah melukai
Maaf untuk segala risau hati
Hanya engkau sahabat sejati
Yang mampu mengubah benci menjadi terberkati


Dengan adanya puisi persahabatan 4 bait di atas saya harapkan sahabat menyukai puisi-puisi persahabatan karya admin dengan bait-bait panjang maupun pendek. Akhirnya selesai sudah saya menuliskan puisi persahabatan di atas, semoga sahabat satu bahasa mencintai dan menyukai puisi tersebut dan bagi sobat yang ingin mengirimkan karya puisinya juga masih kami tunggu karya terbaik anda karena kami pun membuka kiriman puisi pada kolom kirim puisi.

SHARE THIS

Author:

Etiam at libero iaculis, mollis justo non, blandit augue. Vestibulum sit amet sodales est, a lacinia ex. Suspendisse vel enim sagittis, volutpat sem eget, condimentum sem.

0 comments: